Kelurahan Binong Lakukan Penyemprotan Desinfektan Bersama Sat Brimob Polda Jabar

Redaksi - 19 Juni 2021

Top Jabar, Kota Bandung – Guna menekan penyebaran Covid-19 semakin meluas khususnya di Kota Bandung maka perlu dilakukan penyemprotan cairan Disinfektan di beberapa tempat-tempat umum seperti tempat ibadah, fasilitas pendidikan, pemukiman penduduk dan tempat umum lainnya.

Adalah Kelurahan Binong Kecamatan Batununggal bekerja sama dengan Sat Brimob Polda Jabar yang dipimpin Ipda Dodi Rusmiyadi, SE melaksanakan penyemprotan desinfektan, pada Sabtu, (19/6/2021).

Setibanya dilokasi, dilakukan penyemprotan serta berkoordinasi dengan Plt. Lurah Binong bersama jajarannya dan langsung melaksanakan kegiatan penyemprotan Disinfektan sepanjang jalan H. Basuki sampai Jl. Binong Jati dengan sasaran tempat-tempat yang rawan menjadi sumber paparan Virus Corona.

Plt Lurah Binong  Taufik Izattika, SE menjelaskan, “Kami bekerja sama dengan personil Sat Brimob Polda Jabar untuk melaksanakan penyemprotan pada tempat-tempat umum dan pemukiman penduduk diwilayah Kelurahan Binong sebagai langkah untuk menekan angka Covid-19 dan agar virus ini cepat berakhir serta memberikan kenyamanan bagi masyarakat untuk melaksanakan aktivitas,” Ucapnya.

Baca Juga :

Taufik Izattika, SE juga menambahkan, dengan kegiatan yang dilaksanakan bersama personil Sat Brimob Polda Jabar diharapkan kegiatan tersebut menimbulkan dampak positif terhadap masyarakat dalam mencegah penyebaran Covid-19.

Selain itu, mengurangi tingkat penyebaran virus dan menyadarkan masyarakat akan bahaya penularan Covid-19. Ia pun meminta masyarakat bersama-sama menaati protokol kesehatan dengan menerapkan 5M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan, mengurangi mobilitas dan menjauhi kerumunan) sehingga semua warga terhindar dari penularan virus tersebut.** [Red]

Loading

TERKAIT: