Lagi, Warga RW 15 dan RW 06 Kelurahan Jelekong Bebenah Lembur
Krismanto - 27 Maret 2022

Krismanto - 27 Maret 2022
Top Jabar, Baleendah – Indonesia merupakan negara yang memiliki ciri khas akan budaya gotong royong yang telah ada sejak dahulu kala.
Gotong royong sendiri merupakan salah satu pengamalan Pancasila, seperti halnya yang dilakukan oleh warga RT. 07 RW.15 bekolaborasi dengan RT.02 RW.06 Kelurahan Jelekong, Kecamatan Baleendah, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.
“Pendangkalan saluran irigasi membuat sampah menumpuk dan bau, kami dari warga masyarakat RT. 07 RW.15 kolaborasi bersama RT.02 RW.06,”kata Diran, ketua RT.07. Minggu, (27/03/2022).
Diran menambahkan kegiatan tersebut atas komitmen warga untuk melaksanakan gotong royong dan sebagai bentuk peduli dengan lingkungan.
“ini merupakan agenda rutin warga kami dan kebersihan ini butuh penanganan bersama,”ujarnya.
Lebih lanjut dirinya mengapresiasi kegiatan gotong royong kerja bakti yang dilakukan oleh warga. Menurutnya itu merupakan kegiatan positif dan sangat bermanfaat bagi lingkungan setempat sehingga perlu dipertahankan dan terus diagendakan.
“Insya Allah akan kami agendakan terus kerja bakti, karena dengan adanya gotong royong ini bisa menjadi ajang silaturahmi antar warga disini,”pungkasnya.