Diikuti Para Pelaku UMKM se-Bandung Raya, Seminar Suara Perempuan: Kenali Diri Sendiri dan Berbahagialah

Redaksi - 30 Januari 2022

Top Jabar, Kota Bandung – “Mengenali diri sendiri itu merupakan hal penting. Setidaknya ada tiga manfaat mengenali diri sendiri. Pertama kita akan merasa lebih nyaman dengan keunikan sendiri tapa perlu mengikuti seseorang. Kedua kita akan paham kelebihann dan kekurangan diri sendiri, sehingga mudah melihat sebuah peluang dan mengetahui kapan saat untuk rehat. Ketiga setelah tahu kelebihan yang ada dalam diri, kita akan lebih mudah bersosialisasi. Hal ini membuat kita lebih percaya diri untuk berkomunikasi secara efektifm,” demikian disampaikan Regina Deti dalam seminar “Suara Perempuan” yang dilaksanakan di Gedung Silih Asih Bandung pada Sabtu (29/01/2022).

Mengenali diri sendiri, masih kata Regina yang juga dosen UNPAR,  merupakan pondasi dalam pembentukan karakter diri. Sedangkan karakter diri yang kuat adalah dasar dalam membentuk potensi.

Sementara pembicara kedua Lilian Danil mengajak para peserta seminar untuk mengetahui kelebihan dan kekurangan diri dengan menggunakan analisis SWOT. Setiap peserta yang hadir mengisi matriks SWOT.

“Dengan mengisi matriks SWOT diharapkan ibu-ibu mengetahui kekuatan, kekurangan, kesempatann dan ancaman diri,” jelas Lilian. Dengan demikian kita akan lebih tahu potensi diri dan bagaimana cara mengembangkannya. Jika ada ancaman, maka kita akan tahu bagaimana cara menghadapinya,” papar Lilian.

Kegiatan seminar tersebut merupakan salah satu kegiatan Vibrant Women. Vibrant Woman merupakan komunitas yang digagas Regina Deti yang berkonsentrasi menggali potensi para perempuan.

Sementara itu Ketua Perkumpulan Pengusaha Karsa Mandiri (PPKM) Kabupaten Bandung Danny yang juga hadir memantau kegiatan tersebut menyampaikan apresiasinya untuk para pemateri. Danny berharap kegiatan yang memberdayakan pelaku UMKM khususnya dari PPKM terus dilanjutkan.

Baca Juga :

Peter Hywel Coleman: Kita Tidak Boleh Malu atau Malas Pakai Bahasa Daerah

Danny juga berharap agar para pelaku UMKM Kabupaten Bandung khususnya dari PPKM untuk mengikuti  semua sesi kegiatan. “Saya sampaikan kepada teman-teman di PPKM khususnya perempuan agar mengikuti setiap sesi kegiatan Vibrant Woman,” jelas Danny. Karena menurut Danny rangkaian kegiatan tersebut sangat bermanfaat bagi kaum perempuan khusunya para pelaku usaha. “Agar potensi diri tergali dengan baik,” tegasnya.

Kegiatan yang dimulai pagi sampai siang hari tersebut diikuti 70 orang dan 54 orang diantaranya dari komuitas PPKM Kabupaten Bandung.* [dsh]

Loading

TERKAIT:

POPULER: